Saturday, February 18, 2012

Mewarnai

“I dont wanna be a product of my environtment, I want my environtment to be a product of me”


Itulah kesan pertama yang saya dapat ketika menonton film The Departed, termasuk film lama, film tahun 2006. Kalimat itu diucapkan frank costello di awal film. Saya suka film action dibanding genre yang lain. Mulai detektif detektifan sampai perang kolosal, saya suka. Hmm.. tapi saya tidak akan membahas film itu, karena menurut saya,  film itu berakhir ironis. Kali ini tentang "mewarnai" dan "diwarnai".



Hidup di lingkungan seperti apa anda sekarang? Alhamdulillah, saya hidup di lingkungan kerja yang kondusif. Walaupun di kos termasuk minoritas, Alhamdulillah saat weekend saya bisa bertemu dengan orang-orang yang sevisi dengan saya. Tapi hidup, tidak selalu seperti yang kita inginkan. Karena kadang, apa yang kita inginkan belum tentu yang terbaik. Begitu juga lingkungan di mana kita tinggal. Alangkah indahnya jika kita selalu bersama dengan orang-orang yang sholeh, sevisi, saling mendukung, lingkungan yang selalu baik, kondusif dan selalu nyaman.


Hmm.. tapi perlu diingat, nahkoda yang hebat tidak muncul dari laut yang tenang. Kadang memang kita butuh lingkungan yang tidak baik untuk tahu seberapa baik diri kita. Kadang kita butuh jauh dari keluarga untuk tahu seberapa berharganya keluarga untuk kita. Kadang kita butuh hidup sendiri untuk tahu seberapa kuat diri kita untuk menaklukkan ujian hidup ini.


Dalam lingkungan yang heterogen ini, seberapa besar kita bisa "mewarnainya", atau seberapa indah kita bisa "mewarnainya"? Atau mungkin, seberapa besar kita "diwarnai" lingkungan? Eh, atau tergantung lingkungan? Secara normatif, kalau memang lingkungan sudah baik, yang sudah, ikut aja. Terus kalau lingkungan yang tidak baik, ya lebih baik diam atau menghindar.


Hmm..tapi yang pasti ada sesuatu yang bisa kita lakukan. Apapun itu, semua kembali ke diri kita masing-masing. Mau berusaha "mewarnai" agar makin indah, atau muncul dengan "warna" yang berbeda, atau pasrah "diwarnai" saja.


2 comments:

  1. hmm...dalam sih artikelnya. memang lingkungan pasti akan mempengaruhi. Saya bersyukur dididik & dibesarin di lingkungan xirka & versatile. Banyak hal yg saya pelajari, baik dari segi ilmu/sosialnya. Dan akhirnya pun akumulatif dari 3 tahun saya dididik membuahkan manis, yaitu sy agak lebih tenang dalam research walau di negeri orang lain. sebuah kesempatan unix, bisa bekerja di RND chipset.

    Saya mewarnai lingkungan pasti, tapi sy juga diwarnai oleh lingkungan. Yang pasti makin tambah umur kita, makin dewasa, karakter lebih terbentuk dan siap-tidak siap harus siap. Sy kira lingkunganmu di xirka udah tepat ris.

    "Hmm.. tapi perlu diingat, nahkoda yang hebat tidak muncul dari laut yang tenang. "...ini prefer ke apa ya ??

    Selamat mewarnai, makin berwarna maka makin unik

    ReplyDelete
  2. Maksudnya refer ya put? Menurut saya, orang yang kuat muncul dari banyak sekali ujian hidup, salah satu ujian itu bisa jadi adalah lingkungan yang tidak nyaman.

    ReplyDelete